Dapatkan Informasi dan Berita Seputar Kalimantan Tengah Terkini hanya di eraKalteng.com

Kehadiran SALUT Bantu Berikan Informasi Pendidikan di Kotim

Foto: Prosesi pemotongan pita simbolis oleh Staf Ahli Bupati Kotim, Rusmiati, pada saat peresmian kantor Sentra Layanan Universitas Terbuka Manggatang Tarung Sampit, Kamis (23/1/2025). ERA KALTENG

SAMPIT – Staf Ahli Bupati Kotawaringin Timur, Rusmiati mengatakan, bahwa hadirnya Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) Manggatang Taerung Sampit, dapat mempermudah masyarakat dalam mencari informasi terkait pendidikan.

Hal tersebut diungkapkannya, saat mewakili Bupati Kotim, Halikinnor, pada peresmian Sentra Layanan Universitas Terbuka Manggatang Taerung Sampit, Kamis, 23 JAnuari 2025.

“Saya mengungkapan apresiasi dan rasa bangga atas kehadirian Sentra Layanan Universitas Terbuka di Kotawaringin Timur,” katanya.

Diketahui bersama, Universitas Terbuka telah memberikan layanan pendidikan tinggi kepada masyarakat di berbagai pelosok Indonesia.

Universitas Terbuka berkomitmen memeratakan pendidikan tinggi sangat relevan dengan kebutuhan saat ini, di mana akses terhadap pendidikan berkualitas masih menjadi tantangan bagi sebagian masyarakat kita.

“Untuk meningkatkan layanan dan mempermudah koordinasi di bidang pendidikan tinggi, universitas terbuka membentuk Salut,” ungkap Rusmiati.

Kehadiran Salut pada Kota Sampit serta tekah diresmikan adalah langkah strategis untuk mendukung misi mulia tersebut.

Universitas Terbuka sebagai universitas yang diamanahkan oleh pemerintah untuk memeratakan akses pendidikan bagi seluruh warga negara Indonesia. Tentunya dirancang khusus untuk menjangkau mereka yang menghadapi berbagai hambatan dalam menyelesaikan studinya di perguruan tinggi konvensional.

Hambatan tersebut dapat berupa faktor ekonomi, geografis, maupun demografis. dengan motto ‘Menjangkau yang tak terjangkau’, Universitas Terbuka memberikan solusi pendidikan tinggi yang inklusif dan fleksibel bagi masyarakat.

Seiring dengan kebijakan Universitas Terbuka, transformasi dari pusat kegiatan belajar (pokjar) menjadi Salut adalah sebuah langkah maju menuju pelayanan yang lebih berkualitas.

Salut akan memberikan berbagai layanan, seperti layanan informasi tentang Universitas Terbuka dan layanan administrasi akademik, seperti registrasi offline maupun online, pencetakan nilai mata kuliah, serta fasilitasi penyelesaian masalah administrasi akademik.

Ada pula layanan pendukung berupa pengambilan katalog ut, fasilitasi pemesanan dan pengambilan bahan ajar, dan fasilitasi interaksi antara mahasiswa atau antara mahasiswa dengan pihak UT. Serta pelayanan akademik dan non-akademik lainnya yang relevan dengan kebutuhan mahasiswa.

“Saya yakin dengan kehadiran Salut di Sampit, akses masyarakat Kotim terhadap pendidikan tinggi akan semakin terbuka. Hal ini tentu sejalan dengan visi kita untuk menciptakan masyarakat yang cerdas, mandiri, dan berdaya saing,” ucap Rusmiati.

Sahli Bupati ingin mengajak semua pihak untuk mendukung penuh kehadiran Salut Manggatang Tarung Sampit.

Rusmiati meminta masyarakat memanfaatkan layanan ini sebaik-baiknya, sehingga cita-cita untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Kotawaringin Timur dapat terwujud.

“Saya juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mendukung terwujudnya Salut di Kabupaten Kotawaringin Timur,” tutupnya.

(gu/erakalteng.com)