SAMPIT – Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kotawaringin Timur sedang menjalani pemeriksaan kesehatann jelang pelantikan. Pemeriksaan kesehatan berlangsung pada Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di DKI Jakarta, pada Senin, 17 Februari 2025.
Pemeriksaan kesehatan atau medical check up (MCU) tersebut dibenarkan oleh Bupati terpilih Kotim, Halikinnor melalui Wakil Bupati terpilih, Irawati.
Dirinya mengarakan pemeriksaan kesehatan bagi Kepala Daerah tersebut guna mengikuti rangkaian kegiatan mulai dari pelantikan hingga retreat. Medical check up juga menjadi kewajiban yang harus diikuti kepala daerah sebelum nantinya dilantik pada 20 Februari 2025 mendatang.
“Alhamdulillah, hari ini saya bersama Bapak Bupati mengikuti proses registrasi dan pemeriksaan kesehatan (MCU) pada kantor Kementerian Dalam Negeri,” jelasnya.
Irawati menambahkan Medical check up merupakan bagian dari persiapan pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah. Untuk diketahui, pelantikan kepala daerah akan dilaksanakan secara serentak pada Istana Negara pada 20 Februari 2025. Wakil Bupati terpilih mengatakan bahwa setelah pelantikan, nantinya akan dilaksanakan pula retreat kepala daerah.
“Kami juga akan mengikuti kegiatan retreat di Magelang, Jawa Tengah, yang berlangsung pada 21-28 Februari 2025,” terangnya.
Irawati pun meminta masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur untuk mendoakan kelancaran kegiatan tersebut. “Semoga semua proses berjalan baik dan diberikan kelancaran, serta diberik kesehatan hingga pelantikan dan retret selesai nanti,” pungkasnya.
(gu/Erakalteng.com)