Dapatkan Informasi dan Berita Seputar Kalimantan Tengah Terkini hanya di eraKalteng.com

Bupati Kotim Terbitkan SE Jelang Bulan Ramadhan 1446 Hijriah

Foto : Bupati Kotim, Halikinnor saat diwawancarai oleh awak media beberapa waktu lalu. ERA KALTENG

SAMPIT – Usai berkoordinasi bersama Kementerian Agama dan Polres, Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor menerbitkan surat edaran mengenai bulan Suci Ramadhan 1446 hijriah, Senin, 24 Februari 2025.

“Mari sambut bulan Ramadhan 1446 hijriah dengan penuh kegembiraan dengan cara memakmurkan tempat ibadah seperti melaksanakan sholat fardhu berjamaah, sholat sunnah tarawih, tadarus Al Qur’an, kuliah subuh, memperbanyak shodaqoh, I’tikaf di masjid, dan amal kebajikan lainnya,” pintanya.

Ia juga mengingatkan untuk menunaikan ibadah puasa dengan sebaik-baiknya dan hindari ucapan dan tingkah laku yang dapat membatalkan puasa atau nilai ibadah puasa. Berangkat dan pulang ke tempat ibadah apabila menggunakan kendaraan bermotor agar memperhatikan kelengkapan dan surat kendaraan bermotor.

Bupati Kotim meminta masyarakat mematuhi peraturan lalu lintas, parkir ditempat yang aman, serta tidak lupa mengunci stang dan akan lebih baik apabila diberikan kunci ganda atau kunci tambahan. Sebelum keluar rumah untuk menunaikan sholat tarawih, sholat subuh di masjid untuk keperluan lainnya pastikan pintu dan jendela rumah telah dikunci.

“Jangan lupa untuk menastikan kompor, televisi, setrika, dan alat elektronik lainnya dimatikan, sehingga terhindar dari bahaya kebakaran,” imbaunya.

Masyarakat juga diminta untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah selama bulan Ramadhan 1446 hijriah. Dirinya pun mengingatkan bagi yangbtifak berpuasa agar dapat menjaga sikap pada yang sedang berpuasa.

“Bagi yang tidak berpuasa hindari sifat dan sikap yang dapat mengganggu dan menyinggung perasaan saudara-saudara kita yang sedang menjalankan ibadah puasa,” pungkasnya.

(Gu/erakalteng.com)