SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor merasa sangat bangga dan bahagia dilantik secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
Dirinya bersama Wakil Bupati Kotim, Irawati hadir di Istana Presiden untuk melaksanakan pelantikan serentak pada Kamis 20 Februari 2025 lalu. Sebelumnya, Halikinnor dan Irawati harus melaksanakan registrasi, pemeriksaan kesehatan, pelatihan baris-berbaris pada kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
“Ini kali pertama Bupati, Wali Kota, dan Gubernur dilantik langsung oleh Presiden RI secara serentak. Saya sangat senang dilantik langsung oleh Presiden RI,” jelas Bupati Kotim, Halikinnor, Senin, 3 Maret 2025.
Dirinya menjelaskan bahwa pada zaman Orde Baru, pelantikan kepala daerah dilantik oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) atas delegasi dari Presiden. Untuk saat ini, Presiden bisa melantik langsung kepala daerah, baik itu Bupati, Wali Kota, dan Gubernur. Pasalnya, dulu Presiden hanya melantik Kemendagri, Mendagri melantik Gubernur, serta Gubernur melantik Bupati dan Wali Kota.
“Pelantikan secara langsung oleh Presiden juga dikarenakan adanya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, kalau dulu tidak bersamaan,” jelas Bupati Kotim.
Ia menambahkan kalau Pilkada dilaksanakan berbeda, maka akan sulit jika harus dilantik secara serentak. Halikinnor mengatakan saat pelantikan masih ada 40 kepala daerah yang masih bersengketa di Mahkamah Konstitusi (MK).
“Tapi karena rata-rata kepala daerah sudah ditetapkan dan terpilih, maka pelantikan serentak tetap dilaksanakan oleh Bapak Presiden RI, Prabowo Subianto,” pungkasnya.
(gu/erakalteng.com)