Dapatkan Informasi dan Berita Seputar Kalimantan Tengah Terkini hanya di eraKalteng.com

Bupati Kotim Gelar Khitanan Massal Bagi Pelajar SD Sederajat

FOTO : Tamplet khitanan massal Bupati Kotim. ERA KALTENG

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menggelar Khitanan Massal tahun 2024. Khitanan ini diperuntukkan bagi pelajar yang duduk di Sekolah Dasar (SD) sederajat. Khitanan ini untuk membantu masayarakat terutama bagi orangtua yang memiliki anak laki-laki.

“Kami akan menggelar Khitanan Massal,pendaftaran masih dibuka. Jadi silahkan masyarakat yang memiliki anak laki-laki bisa mendaftar,” katanya, Selasa, 18 Juni 2024.

Disampaikan, khitanan digelar dalam rangka menyambut libur panjang akhir tahun. Peserta pun tidak ditarik biaya atau gratis. Karena kegiatan tersebut  bertujuan untuk membantu masyarakat yang ingin mengkhitankan anaknya namun terkendala biaya. 

“Karena untuk mengkhitankan anak ini biayanya cukup besar minimal Rp1,5 juta. Jadi diharapkan ini bisa membantu masyarakat kita,” ucapnya. 

Lanjutnya, bagi orangtua atau wali peserta didik yang berniat untuk  mengkhitankan anaknya dapat mengisi formulir pendaftaran melalui link atau tautan di https://bit.ly/SMSD2024. Pendaftaran tersebut dibuka sampai Rabu (Rabu Juni 2024).

Nantinya, kegiatan tersebut digelar di kecamatan masing-masing. Dimulai pada Senin (24 Juni 2024) di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang (MBK) , Baamang pada Rabu (26 Juni 2024).

“Untuk jadwal di kecamatan lainnya menyusul, nanti akan kami sampaikan. Jadi sekali lagi masyarakat yang memiliki anak laki-laki silahkan mendaftar,” tutupnya.

(opa/erakalteng.com)