PALANGKA RAYA – Pemko Palangka Raya dan BPJS Kesehatan memperkuat sinergi untuk memastikan program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) terlaksana dengan baik dan optimal.
Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, berharap sinergi yang kuat ini dapat mengatasi berbagai tantangan dan hambatan dalam implementasi program JKN-KIS.
Hal ini agar masyarakat yang membutuhkan dapat memperoleh akses layanan kesehatan yang mudah dan terjangkau.
“Sinergi ini sangat penting untuk memastikan program JKN-KIS dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat,” katanya, Selasa, 15 Oktober 2024.
Hera menekankan bahwa Pemko Palangka Raya berkomitmen untuk mendukung penuh program JKN-KIS dan akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan BPJS Kesehatan untuk mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi dalam implementasi program JKN-KIS,” tambah Hera.
Sementara itu Kepala Cabang BPJS Kesehatan Palangka Raya, Hindro Kusumo, menyambut baik komitmen Pemko dalam mendukung program JKN-KIS.
Ia berharap sinergi yang terjalin dapat meningkatkan akses dan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat di Kota Palangka Raya.
“Kami siap bekerja sama dengan Pemko Palangka Raya untuk memastikan program JKN-KIS dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat,” pungkasnya.
(ira/erakalteng.com)